Merk Tripod yang Bagus untuk Memotret di Kondisi Low Light
JPC
  jpc@jpckemang.com   021-7180487
 

Articles

3 Merk Tripod yang Bagus untuk Memotret di Kondisi Low Light

3 Merk Tripod yang Bagus untuk Memotret di Kondisi Low Light

Memotret dalam kondisi intensitas cahaya yang minim atau low light terkadang tidaklah mudah. Selain mengatur kamera, Anda pun perlu memilih tripod terbaik agar mendapatkan hasil yang maksimal. Memang, sebagian orang menilai tripod hanyalah sebagai penyangga. Padahal lebih dari itu, tripod memiliki peran penting dalam dunia fotografi, terutama untuk foto dalam kondisi low light.   Agar tidak salah memilih merek tripod yang bagus, berikut beberapa rekomendasinya yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan.

Manfrotto Compact Light

Rekomendasi merek tripod yang bagus untuk kondisi low light dan banyak digunakan adalah Manfrotto Tripod Compact Light. Keberadaan tripod Manfrotto dalam dunia fotografi sudah dikenal luas karena kokoh.  Inilah mengapa Manfrotto banyak digunakan oleh para fotografer terutama untuk penggunaan di medan berat. Manfrotto tidak hanya menciptakan tripod untuk medan berat, tetapi juga untuk medan yang memiliki intensitas cahaya minim atau low light.

Beratnya yang hanya 800 gram membuat Manfrotto Compact Light mudah dibawa ke mana saja dan memang dirancang khusus untuk kamera mirrorless.  Selain itu, tripod ini juga mampu menahan beban perangkat kamera hingga mencapai 1.5 kilogram. Untuk tinggi minimalnya adalah 39 cm dan bisa digunakan hingga tinggi maksimum pada tripod 131 cm. Adanya empat kaki tripod membuatnya semakin kokoh dan tidak mudah bergeser saat digunakan untuk memotret.  Di pasaran, harga tripod Manfrotto Compact Light dijual mulai harga Rp970 ribuan.

Tripod Perspective PL-04

Berbahan dasar alumunium yang ringan,  Tripod Perspective PL-04 bisa Anda pilih sebagai tripod yang bagus dalam memotret dan shooting video dalam kondisi cahaya rendah.  Tripod ini tidak sekadar cocok untuk memotret saja, melainkan juga bisa diandalkan saat membuat video. Hal ini dikarenakan angle-nya yang mudah dan smooth untuk diatur ke segala arah.  Dari segi bobot, tripod Perspective PL-04 masih dimasukkan ke dalam tripod ringan (hanya 1.1 kilogram) dan idealnya mampu menahan berat hingga 1.5 kilogram. Kemampuannya menampung berat tersebut dapat digunakan untuk kamera DSLR, mirrorless maupun camcorder.

Tinggi minimal tripod ini adalah 47 cm dan dapat digunakan mencapai ketinggian maksimal tripod hingga 153 cm. Selain unggul dari segi dimensi maupun penggunaan, para pecinta fotografi pun menilai harga tripod Perspective PL-04 sangatlah terjangkau. Di pasaran, harga untuk satu unit tripod Perspective PL-04 dijual mulai Rp350 ribuan. 

Fotopro S5 Kit

Terakhir, merek tripod yang bagus dan bisa Anda pilih untuk keperluan foto low light adalah Fotopro S5 Kit.  Sama halnya seperti tripod untuk traveling lainnya, bahan material yang digunakan adalah alumunium.  Memang, alumunium memiliki banyak segi keunggulan. Salah satunya adalah ringan sehingga mudah untuk dibawa ke mana saja. Fotopro S5 Kit memiliki berat mencapai 1.19 kilogram. Di samping itu, tripod ini mampu menahan beban maksimal hingga 8 kilogram.

Panjang minimumnya adalah 380 milimeter dan dapat mencapai panjang maksimum hingga 1550 milimeter. Tripod Fotopro S5 Kit juga memiliki fungsi 2 in 1.  Dengan demikian, tripod ini juga bisa diubah menjadi monopod, tergantung kebutuhan saat Anda memotret dalam kondisi low light.  Harga jual untuk tripod dan ballheadnya di pasaran secara online dibanderol mulai Rp 1.700.000-an.   

Itulah rekomendasi merek tripod yang bagus untuk memotret pada kondisi minim cahaya atau low light.  Ingat, saat membeli tripod tersebut selain sesuai dengan kebutuhan, pastikan reputasi penjualnya baik dan terpercaya. Khususnya ketika Anda membeli secara online, salah satu situs terbaik untuk mendapatkan tripod rekomendasi di atas adalah Jakarta Photography Center atau dikenal juga dengan JPC Kemang.


Baca Juga: Begini Cara Menggunakan DSLR atau Mirrorless Tanpa Bantuan Tripod 

 

 






Author:

  • Profile Author
    JPC Kemang
    JPC Kemang Photography Store atau dikenal juga dengan JPC (Jakarta Photography Center). Toko JPC Kemang (OFF-LINE store) yang sangat nyaman beralamat di Jl. Kemang Raya No. 47C, Jakarta Selatan 12730. Dilengkapi dengan Kemang Cafe tempat bersantai bersama